829 Mahasiswa Pascasarjana Ikuti PSAP 2020
(Unila): 829 mahasiswa Pascasarjana Program Magister dan Doktor Universitas Lampung (Unila) mengikuti program Pengenalan Sistem Akademik Pascasarjana (PSAP), Sabtu (26/9/2020). Kegiatan yang dibuka langsung Rektor Unila Prof. Dr. Karomani, M.Si., ini berlangsung di Gedung Serbaguna (GSG) kampus setempat dan secara virtual melalui aplikasi Zoom.
Kegiatan bertajuk “Bersinergi dan Berinovasi untuk Kemajuan dan Kejayaan Pascasarjana dan Universitas Lampung” ini turut dihadiri ketua senat, para wakil rektor, para dekan, ketua lembaga dan UPT, kepala biro di lingkungan kampus.
Penyelenggara pada sesi pengenalan sistem akademik pascasarjana Unila ini menghadirkan sejumlah pemateri yakni direktur pascasarjana, perwakilan tim siakad biro akademik dan kemahasiswaan, perwakilan UPT TIK Unila, serta perwakilan Bank BRI terkait pelayanan kepada mahasiswa pascasarjana.
Ketua pelaksana PSAP 2020 Prof. Dr. Ir. Wan Abbas Zakaria, M.S., dalam laporannya menyampaikan, mahasiswa baru tahun akademik 2020/2021 yang diterima terdiri dari 757 orang untuk program magister dan 62 orang untuk program doktor.
Mahasiswa tersebut lolos berdasarkan hasil rekrutment melalui empat jalur. Rincinya, jalur regular 590 orang, jalur PJJ 114 orang, jalur kerja sama 54 orang, dan yang terakhir melalui jalur beasiswa 71 orang.
Adapun peserta PSAP yang hadir offline berjumlah 70 orang mewakili masing-masing program studi dan sisanya mengikuti secara online via Zoom.
Komentar
Posting Komentar