HEBOH 829 Mahasiswa Pascasarjana Ikuti PSAP 2020

4 varian soto yang di gemari di indonesia dengan resepnya

       4 varian soto yang di gemari di indonesia dengan resepnya


resep soto babat

Resep Soto Babat: 4 Variasi dari Berbagai Daerah!

Selain bisa menggunakan daging sapi atau ayam, soto di Indonesia ini juga sedap dinikmati dengan babat sapi lho! Beberapa daerah bahkan memiliki resep soto babat khusus yang rasanya juga sangat nikmat dan menggoda selera.

Nah, dalam artikel ini, akan disajikan beberapa resep pilihan soto babat dari beberapa daerah yang bisa Anda praktekkan sendiri di rumah. Cara membuat dan bahan-bahannya mudah sekali kok! Sehingga tak perlu jauh-jauh keluar kota untuk mencicipinya.

1. Soto Babat Lamongan

Soto Babat Lamongan

Selain bisa dibuat dengan bahan ayam kampung seperti biasanya, ternyata soto lamongan juga bisa dibuat dari bahan babat. Penasaran cara membuatnya? Simak yuk resepnya berikut!

Bahan:

  • 1 kg babat yang sudah matang dan empuk, dipotong kecil-kecil
  • 2 liter air
  • Minyak goreng secukupnya
  • Gula dan garams ecukupnya
  • Koya yang dibuat dari bubuk kerupuk udang dan bawang putih goreng

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 2 buah kunyit dengan ukuran seruas jari orang dewasa
  • 1 sdt ketumbar
  • 2 ruas jari jahe, digeprek
  • 1 sdt merica bubuk
    (semua bahan dihaluskan)

Bumbu Cemplung:

  • 3 batang serai, digeprek
  • 4 lembar daun salam
  • 3 batang daun bawang, dipotong kecil-kecil
  • 1 ruas lengkuas, digeprek

Cara Membuat:

  • Siapkan minyak panas, kemudian tumis bumbu halus hingga harum. Tiriskan bumbu.
  • Panaskan air, lalu masukkan babat. Diamkan selama sekitar 5 menit.
  • Setelah itu masukkan halus dan bumbu cemplung ke dalam kuah.
  • Aduk-aduk hingga merata.
  • Tambahkan gula dan garam secukupnya.
  • Aduk-aduk hingga matang. Matikan kompor.
  • Siapkan nasi beserta bahan pelengkap seperti bawang merah goreng, irisan seledri, sambal, dan telur rebus (sesuai selera).
  • Siramkan kuah soto beserta babatnya ke atasnya.
  • Lalu tambahkan koya dan perasan jeruk.
  • Soto babat lamongan Anda siap dihidangkan.

Mungkin Anda Juga Suka: Resep Soto Ayam!

2. Soto Babat Betawi

Soto Babat Betawi

Selain bisa disantap dengan daging sapi, ternyata soto betawi juga nikmat lho jika dinikmati bersama babat yang gurih itu. Mau coba membuatnya sendiri? Begini nih caranya!

Bahan:

  • 500 gram babat sapi yang telah dimasak matang dan empuk, dipotong kecil-kecil
  • 200 gram paru rebus, potong kecil-kecil
  • 500 ml santan encer
  • 250 ml santan kental
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Kaldu jamur atau kaldu daging instan

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 2 cm jahe, digeprek
  • 2 sdt ketumbar bubuk
    (haluskan bumbu)

Bumbu Cemplung:

  • 6 cm kayu manis, dimemarkan
  • 5 batang serai, ambil putihnya dan dimemarkan
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ buah pala, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 3 butir cengkeh
  • 3 cm lengkuas, memarkan

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu halus hingga harum. Tiriskan.
  • Didihkan air, kemudian masukkan babat ke dalamnya. Tunggu hingga 5 menitan.
  • Masukkan bumbu halus dan santan encer ke dalamnya, aduk merata jangan sampai santan pecah. Diamkan sekitar 2 menitan.
  • Masukkan bumbu cemplung dan santan kental. Aduk hingga merata dan jangan sampai santan pecah.
  • Terakhir, masukkan kaldu jamur atau daging. Aduk sebentar dan koreksi rasa. Jika sudah enak segera matikan kompornya.
  • Soto babat betawi Anda bisa disajikan dengan nasi beserta bahan pelengkap seperti: emping goreng, potongan tomat, bawang merah goreng, dan irisan daun bawang. Jangan lupa sambal, kecap, dan perasan jeruknya ya!

Mungkin Anda Juga Suka: Resep Soto Kikil!

3. Soto Babat Madura

Soto Babat Madura

Ingin merasakan sensasi nikmat soto madura yang khas itu, namun mengganti daging sapi atau ayamnya dengan babat? Bisa kok! Ini dia bahan-bahan dan cara membuatnya!

Bahan:

  • 500 gram babat yang sudah matang, dipotong kecil-kecil
  • Minyak goreng secukupnya
  • 2 liter air
  • Gula dan garam secukupnya
  • Kaldu jamur secukupnya

Bumbu Halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • Seruas kunyit
  • 3 butir kemiri, disangrai
  • 2 sdm ketumbar
  • 2 sdt merica bubuk
    (haluskan bumbu)

Bumbu Cemplung:

  • 5 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk, potong kecil-kecil
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • Seruas jahe, dibakar dan geprek
  • 2 ruas lengkuas, bakar dan geprek
  • 1 batang daun bawang, potong kecil-kecil
  • 1 sdt jinten

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu hingga harum. Tiriskan.
  • Didihkan air dan masukkan babat ke dalamnya. Tunggu hingga sekitar 5 menitan.
  • Masukkan bumbu halus yang sudah ditumis dan bumbu cemplung ke dalam kuah, aduk hingga merata.
  • Masukkan gula dan garam secukupnya, serta kaldu jamur. Aduk hingga merata dan sampai matang.
  • Siapkan nasi beserta bahan pelengkap seperti bawang merah goreng, sambal, telur asin, potongan seledri, dan perasan jeruk nipis.
  • Sajikan soto madura babat Anda bersama nasi dan bahan pelengkap selagi hangat.

Mungkin Anda Juga Suka: Resep Soto Lamongan!

4. Soto Babat Medan

Soto Babat Medan

Jauh di Kota Medan nih, soto khasnya juga bisa dibuat dengan bahan babat lho! Bagaimana sih cara membuatnya?

Bahan:

  • 1 kg babat yang sudah matang dan empuk, dipotong kecil-kecil
  • Minyak sayur secukupnya
  • 1 liter santan encer
  • 250 ml santan kental
  • Air secukupnya

Bumbu Halus:

  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit, digeprek
  • 1 ruas jahe, digeprek
  • 3 sdt ketumbar
    2 sdt jinten
  • 1 sdt merica bubuk
    (bumbu dihaluskan)

Bumbu Cemplung:

  • 1 ruas lengkuas, digeprek
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 5 lembar daun jeruk, dipotong kecil-kecil

Cara Membuat:

  • Panaskan minyak sayur, kemudian tumis bumbu halus hingga harum. Tiriskan bumbu.
  • Didihkan air, kemudian masukkan babat ke dalamnya. Tunggu sampai sekitar 5 menit.
  • Lalu masukkan santan encer dan bumbu halus yang sudah ditumis ke dalamnya.
  • Aduk-aduk hingga merata dan jangan sampai santan pecah.
  • Masukkan santan kental dan bumbu cemplung, aduk-aduk lagi dengan hati-hati sampai matang. Jangan sampai santan pecah.
  • Sajikan soto medan babat Anda dengan bahan pelengkap seperti soun rebus, bawang merah goreng, perasan jeruk nipis, perkedel, dan sambal.

Mudah dan simple sekali bukan bahan-bahan dan cara membuatnya? Wajib dipraktekkan nih untuk Para Penggemar Babat di seluruh Nusantara. Selamat mencoba!

Komentar